Pandangan Ryeowook Tentang Kyuhyun

[Diambil dari beberapa interview Wookie tentang Kyu]

Kyuhyun itu sangat ‘cowok’ sekali. Dia lebih muda dari aku, tapi cara berpikirnya sudah sangat dewasa. Aku banyak belajar dari dia. Terkadang dia seperti hyung, terkadang seperti dongsaeng, tapi dia juga seorang teman, yang juga menyenangkan. Kami sering bernyanyi bersama, menurutku dia yang terbaik.

Suara Kyuhyun sangat bagus, dan dia juga seorang anak laki-laki yang penuh dengan impian-impian.

“FUWUYUAR!” – dalam bahasa Mandarin = pelayan! Kyuhyun menggunakan ungkapan-ungkapan China paling sederhana tetapi mampu mendapat reaksi terbesar. “Fuwuyuar! Fuwuyuar!” ini adalah sebutan Kyuhyun untuk memanggil pelayan di restoran. “Wai… Han geng hyung!” ini yang dikatakan Kyuhyun ketika dia tidak lagi bisa meneruskan dialognya dalam bahasa China.

Ya, kemampuan berbahasa Mandarin Kyuhyun memang bagus, tapi hanya ketika dia memanggil pelayan di restoran. Bahasa Mandarin-nya selalu pendek- pendek.

Fans Kyuhyun suka yang seperti ini juga, mereka sangat lucu. Kamu bisa melihat fans mengelilingi mobil kami dan berteriak, “Fuwuyuar! Fuwuyuar!” Fans Kyuhyun hanya perlu berteriak “Fuwuyuar!” ketika mereka mengejar-ngejar Kyuhyun.

Di Korea, Kyuhyun selalu kelihatan sangat dewasa, tapi dia menjadi pemalu setelah datang ke China. Dia tidak sepandai dirinya ketika bicara di radio pada saat masih di Korea. Pada acara-acara di China, dia selalu kalem saat berbicara dan tertutup. Para hyung selalu mengolok-oloknya ketika dia menjadi seperti itu.

Kapanpun Kyuhyun menerima hadiah dari fans China, matanya terbelalak kaget tak percaya.Sepertinya dia belum menyadari kepopulerannya.

Ketika aku melihatnya seperti itu, aku tak bisa apa-apa selain memberinya dorongan agar dia lebih percaya diri meski aku sendiri juga tidak begitu percaya diri. Namun ada juga saat-saat seperti ini.

Ketika aku melihatnya sakit, aku merasa sangat bersalah. Pernah ketika kami sedang syuting show di Nanchang, Kyuhyun muntah pada saat syuting karena tidak enak badan. Ketika aku melihat nya bersandar lemah pada Zhoumi hyung, aku sempat berpikir, kenapa aku tidak menjaganya?

Karena kecelakaan mobil tahun kemarin [kecelakaan 19 April 2007, interview ini terjadi tahun 2008],butuh waktu panjang bagi Kyuhyun untuk pulih kembali. Dia sangat disayangi oleh hyung-hyungnya. Hal yang baik adalah semua anggota SJ menjaganya. Siwon hyung membantunya mengelap keringat selama syuting, dan ketika ada terlalu banyak orang, Zhoumi hyung membiarkannya berjalan di bagian dalam karena takut dia terkena desakan. Bahkan sampai hal terkecil pun menunjukkan kedalaman persahabatan di antara kami.

Cr : E.L.F Super Junior Sapphire Blue Indonesia
Via : Ryeowook a.k.a Kim Ryeowook

Comments

Popular posts from this blog