Leeteuk Super Junior Segera Akhiri Kegiatan Syutingnya di 'Strong Heart
Syuting akhir Leeteuk di "Strong Heart" ini akan dilakukan pada 25 Oktober. Seperti yang telah diketahui, Leeteuk akan menunaikan tugas wajib militernya pada 30 Oktober mendatang. Untuk merayakan momen terakhir Leeteuk ini, kabarnya para kru telah menyiapkan sesuatu yang spesial di acara "Strong Heart".
Di episode terakhir Leeteuk itu, penyanyi berusia 29 tahun itu akan mengungkapkan perasaannya menjelang wajib militer. Beberapa waktu lalu, produser "Strong Heart" juga dikabarkan tengah berusaha mencari pengganti Leeteuk di acara ini dengan meminta nasehat pada Eunhyuk.
Cr : Super Junior Indonesia
Comments
Post a Comment